Jumat, 17 Desember 2010

Pendataan Peserta Ujian Tahun 2011

Aplikasi Pendataan Ujian Nasional 2010 tingkat SMP masih tetap menggunakan system offline. Dan ini sudah menjadi kebiasaan Kantor Dinas Pendidikan Pemuda dan Olah Raga, Bidang Sekmen dalam meminta data peserta ujian nasional selalu mendadak. Dikatakan mendadak karena dalam 1 (satu) minggu data harus sudah diterima Bidang Sekmen. Dan Bidan Sekmen tidak mau tahu betapa repotnya meng-entry data siswa dalam jumlah yang banyak, "POKOKE" data nominasi harus diserahkan tanggal yang sudah ditetapkan. Apalagi Bidang Sekmen tidak memberikan solusi bagaimana agar entry data dapat dilakukan dengan cepat.
Berawal dari pengalaman saya mengoprek-oprek data Excel ke DBF, maka entry data dapat dilakukan dengan cepat, kalau tidak ... wah bisa kerepotan.
Solusi ini saya berikan sesuai kemampuan saya dalam menjelaskan. Prediksi saya, operator komputer di sekolah rata-rata sudah familiar dengan Microsoft Excel (file *.xls) daripada dBase (*.dbf).
Langkah-langkah entry data modifikasi Microfosft Excel dengan Aplikasi Biodata UN Offline 2010:
1. Double click file biodata un.exe dalam folder SMP, kemudian Login dengan User ID dan Password yang benar.
2. Pilih menu Export/Import; Pilih Rayon; Pilih Sekolah; Pilih Buat Format Excel.
Maka file dengan nama format biodata dalam excel-P akan terbentuk dalam folder SMP.
3. Buka file format biodata dalam excel-P tersebut, kemudian Save As di direktori \SMP\03-27\biodata dengan nama biott_pprrsssj.xls (ingat, harus Save As dengan type Microsoft Office Excel '95)
keterangan :
tt    = kode tahun ujian
pp   = kode propinsi
rr    = kode rayon
sss = kode sekolah
j      = jenjang (P=SMP; U=SMU; K=SMK)
contoh : bio11_0327006P.xls
4. Setelah file bio11_0327006P.xls (contoh acak) terbentuk, silakan buka file tersebut dan masukkan data peserta ujian. Isikan dalam format text. Kemudian import file tersebut dari Aplikasi Pendataan.
5. Pada menu Export/Import; Pilih Rayon; Pilih Sekolah; Pilihan Proses; pilih Import Excel; klik Proses 
Jika file biott_pprrsssj.xls belum terbentuk akan muncul pesan seperti ini

Tetapi jika file biott_pprrsssj.xls sudah terbentuk maka pesannya akan seperti ini
  Selamat, Anda berhasil !
6. Apabila akan mengubah atau mengedit, silakan buka file biott_pprrsssj.xls, dan kembali Save As dengan type Microsoft Office Excel '95. Atau langsung mengedit dengan Biodata UN Offline (Aplikasi Pendataan Ujian Nasional).
7. Apabila mengedit dengan Excel, ulangi langkah ke-4. Jika ada pesan seperti ini :
Pilih Yes
Untuk upload data siswa secara online, sekolah harus menyediakan file dbf dari aplikasi Biodata UN Offline dan file csv-nya. File csv bisa kita dapatkan dengan meng-export biodata online yang tersedia dalam Aplikasi Biodata UN Offline yang baru.
Mohon ma'af cara Login untuk Biodata UN Online tidak saya jelaskan, karena tidak diijinkan oleh Bidang Sekmen.